Pekan olahraga pelajar Kabupaten (Popkab) Jombang tahun 2023 cabang bola voli berakhir, kemarin (8/3). Juara 1 putra SMPN 1 Ploso dan juara 1 putri SMPN 2 Mojoagung.
Peserta bola voli putra diikuti 42 tim terbagi pada dua pool. Sebelum masuk final SMPN 1 Ploso disemi final mampu menumbangkan SMPN 1 Kabuh. Sedangkan SMPN 2 Jombang mengalahkan SMPN Ngusikan. Sehingga Juara III bersama disabet tim putra SMPN Ngusikan dan SMPN 1 Kabuh, yang tidak dipertandingkan.
Sementara itu, cabang basket mulai masuk delapan besar. Pertandingan dilaksanakan di lapangan basket SMPN 1 Peterongan. Tim putra SMPN Peterongan menang 16-5 dari SMPN 1 Kesamben. SMPN 1 Diwek menang 14-7 lawan SMPN 1 Peterongan.
Sedangkan tim putra SMPN 1 Mojowarno menang 20-12 atas SMPN 1 Jombang. SMPN 5 Jombang menang telak 25-0 dari SMPN 1 Kesamben. SMPIT Al Ummah menang 29-2 dari SMPN Ploso. ’’Besok (hari ini) masih babak delapan besar, lusa (besok) semifinal dan finalnya di GOR merdeka Jombang, Sabtu,’’ kata Reddy Waluyo, koordinaror pelaksana cabor basket Popkab 2023.
Penyisihan sepak bola juga berlangsung di lapangan SMAN 3 Jombang. Kemarin SMPN 1 Tembelang menang 3-0 atas SMPN 2 Perak. Zaki pemain SMPN 1 Tembelang mencetak gol menit 40. Sementara Hardi berhasil mencetak dua gol, menit 57 dan 58. SMPN 2 Jogoroto menang 5-3 dari SMPN 1 Jogoroto melalui tendangan pinalti.
Di lapangan Desa Plosogeneng, SMPN 3 Peterongan menang 2-1 atas SMPN 2 Sumobito. Gol SMPN 3 Peterongan dicetak Rafael menit 12, dan Haryoko menit 54. Gol SMPN 2 Sumobito dicetak Merza menit 19.
Sementara SMPN 1 Ngoro menang 2-1 atas SMPN 1 Kesamben. Gol SMPN 1 Ngoro dicetak Gama menit 35 dan Reno menit 53. Sedangkan Deni dari SMPN 1 Kesamben mencetak satu gol menit 26.